Senin, 12 Desember 2022

PENGUMUMAN NUBAR PUISI TEMA “RUMAH” ---- Desember 2022 ----

 


Salam Kreatif

Salam Literasi

 

     Berikut ini kami sampaikan daftar nama PENYAIR PILIHAN event nubar puisi bertema “Rumah” yang akan didokumentasikan dalam buku berjudul “RUMAH JINGGA BERATAP JIWA”.

 

     Sesuai urutan abjad, inilah nama dan asal kota PENYAIR PILIHAN tersebut:

 

1.      A. Rahman Al-Hakim – Banjarmasin

2.      Abdul Fathan H.R. – Langkat

3.      Abe Bahur – Sidoarjo

4.      Ahdiani Febriyanti – Jakarta

5.      Aisyah Jamela – Langkat

6.      Amini – Nganjuk

7.      Anastasia Sunu Murwani – Sragen

8.      Ana Sofiya – Surabaya

9.      Andi Jamaluddin, AR. AK. – Tanah Bumbu

10.  Andina Halimsyah R. – Deli Serdang

11.  Bambang Widiatmoko – Yogyakarta

12.  BH. Riyanto – Pamekasan

13.  Binti Nuryati – Kediri

14.  Dzakwan Ali – Indramayu

15.  D’Eros Sudarjono – Jombang

16.  Emi Sudarwati – Bojonegoro

17.  Gustin Tjindarwasih – Magelang

18.  Hendri Abu Afrin – Sumenep

19.  Heni Mujiati – Mojokerto

20.  Henny Yacob – Pontianak

21.  Herlina Christi Nugraheni – Mojokerto

22.  Heti Palestina Yunani – Surabaya

23.  Ida Nurul Chasanah – Surabaya

24.  Ifrahunnada Halimsyah R – Langkat

25.  Indri Yuswandari – Blitar

26.  Khalid Alrasyid – Mojokerto

27.  Killa – Belitung

28.  Lidwina Ika – Batam

29.  Luluk Qolbunaska – Trenggalek

30.  Meilani Ambarwati – Madiun

31.  Mulyadi J. Amalik – Surabaya

32.  Nofieana Gusti Winata – Bukittinggi

33.  Oktavia Catur Handini – Mojokerto

34.  Putri Bungsu – Karanganyar

35.  Ririn Purwantik – Mojokerto

36.  Rosita Susanti – Nganjuk

37.  Rudiyati – Bantul

38.  Salsabila Halimsyah R. – Langkat

39.  Slamet Suryadi – Indramayu

40.  Sriyanti S Sastroprayitno – Semarang

41.  Sri Umsi – Cilacap

42.  Suisniah – Mojokerto

43.  Suseno – Mojokerto

44.  Sutisno – Jombang

45.  Syafinatul Aminah – Langkat

46.  Tampil Chandra Noor Gultom – Jakarta

47.  Thomas Sutasman – Cilacap

48.  Tino Jooshe – Surabaya

49.  Tri Rahaju – Mojokerto

50.  Vironika Sri Wahyuningsih – Tangerang

51.  Warsono Abi Azzam – Cilacap

52.  Yeniek Yuliatin R.A. – Pasuruan

53.  Yuliani Kumudaswari – Semarang

54.  Yurlina – Belitung

 

     Demikian, kami ucapkan selamat kepada para PENYAIR PILIHAN. Atas apresiasinya dan kerjasamanya, kami sampaikan terima kasih. Semoga kesehatan, keberlimpahan rejeki, keberadaban dalam bertegur sapa, dan kelancaran kreatifitas kekaryaan, ada untuk kita semua.

 

Salam Kreatif

Salam Literasi

 

 

Mojokerto, 13 Desember 2022

TTD

 

 

PJ Event

 

 

_____________

 

CATATAN:

a. Apabila ada penulisan nama dan asal kota di atas dirasa kurang tepat, mohon sesegera mungkin menghubungi penanggungjawab agenda, via Whatsaap (085854274197), dan atau Messenger Facebook: www.facebook.com/anjrahlelonobroto.

b. E-Sertifikat yang menjadi hak penyair terpilih akan dikirimkan ke alamat surel  dan atau nomor whatsaapp yang digunakan saat pengiriman naskah dalam kurun waktu 3 x 24 jam sejak pengumuman ini.

c. Mengingat sejak awal diinformasikan bahwa agenda  ini merupakan penerbitan karya bersama maka para PENYAIR PILIHAN dihimbau untuk mengkoleksi buku “Rumah Jingga Beratap Jiwa” dengan cara melakukan memesan dan mentransfer biaya penerbitan/percetakan sebesar Rp 75.000 per 1 eksemplar (belum termasuk ongkos pengiriman). Transfer dilakukan ke nomor rekening: BRI 3717 – 01 – 021436 – 53 – 9 a.n. ANJRAH LELONO BROTO. Pemesanan/pentransferan kami tutup sampai tanggal 20 Desember 2022. Apabila menginginkan lebih, harap melakukan konfirmasi sebelumnya.

d. Setelah melakukan transfer, harap memfoto/menscreenshoot bukti transfer dan mengirimkannya ke Whatsaap (085854274197). Pencetakkan buku akan disesuaikan dengan jumlah pemesan yang telah mentransfer per tanggal 20 Desember 2022. Melewati tanggal tersebut, akan masuk pencetakkan kedua.

e. Informasi tentang pemesanan kaos agenda ini akan kami informasikan lebih lanjut dan akan disampaikan dalam Group Facebook: Lingkar Studi Sastra Setrawulan

 

 

 

 

Selasa, 15 November 2022

Maklumat Penulisan Puisi Bersama Tema “RUMAH”

 


Salam Kreatif

Salam Literasi

 

 

        Segenap sahabat, kawan, kerabat, yang sedang di dalam dan atau jauh dari rumah. Juga, siapa saja yang merasa tinggal di dalam rumah (dalam sekian pemaknaan). Mohon kiranya menerima undangan kami untuk menuangkannya dalam karya-karya puisi dan dibukukan bersama dalam event yang diinisiasi oleh Komunitas Lingkar Studi Sastra Setrawulan (LISSTRA) ini.

 

Fasilitas bagi PENYAIR PILIHAN:

 

  Karya  puisi terbit dan dibukukan ber-QRCBN.

 

  Mendapat e-sertifikat.

 

  3 Karya puisi terbaik diulas pada bagian epilog buku.

 

 

Syarat dan ketentuannya, adalah:

 

1. Undangan ini terbuka bagi Warga Negara Indonesia (WNI), tanpa batasan usia, profesi, dan tempat berdomisili.

 

2. Karya puisi merupakan karya sendiri (bukan plagiasi dan atau terjemahan), boleh sudah pernah dipublikasikan di media massa (cetak/online), maupun akun jejaring sosial.

 

3. Karya puisi tidak mengandung provokasi, SARA, pornografi, dan LGBT.

 

4. Setiap penyair diharapkan mengirimkan 2-4 judul karya puisi sesuai dengan tema.

 

5. Ditulis dalam format doc./docx./pdf, dengan ukuran kertas A4, Times New Roman 12, spasi 1.

 

6. File naskah diberi nama: PUISI RUMAH_NAMA LENGKAP PENYAIR_KOTA ASAL.

 

7. Di bagian akhir file naskah puisi dicantumkan biodata dalam bentuk narasi maksimal 10 baris, berupa: (a) nama lengkap dengan gelar akademik (tidak wajib), (b) serta lembaga tempat bekerja (jika ada/tidak wajib), (c) alamat domisili lengkap (untuk pengiriman buku), (d) foto diri, e-mail, akun media sosial, nomor Whatssapp, dll.

 

8. Naskah dikirim ke surel: lingkarstiga@gmail.com dan atau ke nomor Whatsaap (WA): 085854274197.

 

9. Jika dikirim melalui surel, mohon dengan menggunakan subjek: PUISI RUMAH_(NAMA LENGKAP PENYAIR). Contoh: PUISI RUMAH_BULAN SUTENA.

 

10. Batas akhir pengiriman naskah adalah 10 Desember 2022, Pukul 23.30 WIB.

 

11. Nama-nama PENYAIR PILIHAN akan diumumkan pada tanggal 13 Desember 2022 di Group Facebook Lingkar Studi Sastra Setrawulan (LISSTRA), media partner, dan via email/nomor whatsaap yang digunakan saat mengirimkan naskah puisi.

 

Pihak penyelenggara hanya membantu seleksi naskah, menerbitkan buku, promosi, dan memberikan e-sertifikat kepada semua kontributor. Buku akan diterbitkan secara Print On Demand (POD), secara indie/self publishing. Sedangkan biaya penerbitan dan cetak buku diusung bersama oleh segenap PENYAIR PILIHAN dengan cara membeli minimal 1 (satu) eksemplar buku (dan atau membeli lebih dari satu buku). Biaya pembelian 1 (satu) eksemplar buku adalah Rp. 75.000,- (belum termasuk ongkos kirim). Ongkos kirim dihitung dari Mojokerto ke alamat tujuan.

 

Salam Kreatif

Salam Literasi

 

 

Penyelenggara:

Lingkar Studi Sastra Setrawulan (LISSTRA)

Sebuah Komunitas Non-Sanggar

 

Penanggungjawab:

Anjrah Lelono Broto

 

 

PENGUMUMAN NUBAR PUISI TEMA “RUMAH” ---- Desember 2022 ----

  Salam Kreatif Salam Literasi        Berikut ini kami sampaikan daftar nama PENYAIR PILIHAN event nubar puisi bertema “Rumah” yang ...